
Tim Bola Basket SMAN 1 Tanjungbumi Berhasil Menorehkan Prestasi di Uniba Basketball Competition 2024
SMAN 1 Tanjungbumi- Tim bola basket SMAN 1 Tanjungbumi kembali berhasil membawa pulang piala kejuaraan di ajang kompetisi bola basket se-Madura yang diselenggarakan di Universitas Bahaudin Mudhary Sumenep pada tanggal 22-30 April 2024. Kompitisi bola basket ini diikuti oleh tim-tim unggulan dari seluruh wilayah Madura, menjadi ajang salah satu kompetisi bola basket bergengsi, ini tentu saja membuat seluruh warga SMAN 1 Tanjungbumi berbangga atas prestasi yang ditorehkan oleh tim bola basket SMANTAB.
Dalam final Uniba Basketball Competition 2024, tim bola basket SMANTAB berhasil membawa pulang piala juara III dan mengalahkan tim lawan dengan kekompak tim, semangat dan tentu juga dengan bekal taktik dan stategi yang sudah dimatangkan oleh pelatih bola basket terbaik SMANTAB bapak Aliful Hamzah.
Upacara hari senin tanggal 13 Mei 2024 menjadi pemberian apresiasi dan selamat kepada tim bola basket SMANTAB. Semua pemain dalam tim basket SMANTAB diberikan piala dan penghargaan secara simbolis yang diwakilkan oleh pembina upacara pada hari itu yaitu ibu Nur Cahyani, S.Pd. Ucapan selamat apresiasi juga didapat dari bapak Abdul Wahed S,Pd.,M.Pd “selamat untuk tim bola basket SMANTAB yang berhasil membawa pulang juara III di UNIBA Basketball Competition 2024, semoga kemenangan dan keberhasilan ini menjadi semangat dan motivasi untuk siswa-siswi yang lain agar lebih giat lagi menorehkan prestasi di SMAN 1 Tanjungbumi’ tutur bapak Abdul Wahed S,Pd.,M.Pd.
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
SISWA-SISWI SMANTAB BERHASIL LOLOS MENUJU OSN PROVINSI 2025
Selasa, 15 Juli 2025. Setelah mengikuti seleksi yang panjang dan sangat ketat, sebanyak 4 peserta didik SMAN 1 Tanjungbumi berhasil lolos OSN-K dan akan menuju ke tahap OSN-P Jenjang SM
SMAN 1 TANJUNGBUMI DENGAN SEGUDANG PRESTASI
Bangkalan| 04 Juni 2025 SMA negeri 1 Tanjungbumi adalah salah satu sekolah Negeri di Bangkalan Jawa Timur yang memiliki peserta didik berkualitas, yang terus berperan dalam mencet
RIZQI UTAMI SISWI SMANTAB MEMBORONG 4 PENGHARGAAN OLIMPIADE SAINS TINGKAT NASIONAL 2024
Senin, 18 November 2024 Rizqi Utami siswi SMAN 1 Tanjungbumi berhasil mengharumkan nama sekolah dengan membawa pulang Piala dan penghargaan bergengsi pada ajang Olimpiade Sa
TEAM PASKIBRA SMANTAB KEMBALI MEMBAWA PULANG JUARA UTAMA LKBB SE-MADURA
Senin, 7 Oktober 2024 Kembali, Team PASKIBRA SMANTAB membawa pulang piala kemenangan dalam ajang perlombaan LKBB bergengsi Se-Pulau Madura "LKBB MARLENA 2024". Kemenangan ini mem
SMAN 1 TANJUNGBUMI BORONG JUARA DIBULAN SEPTEMBER 2024
Senin, 23 September 2024. Siswa-siswa SMAN 1 Tanjungbumi berhasil menorehkan prestasinya kembali di bulan September 2024. Berbagai ajang perlombaan bergengsi yang diikuti oleh perwakil